Adam Simanjutak : Petinju Sulawesi dan Ambon itu Fightingnya Hebat Semangatnya Tinggi

SPORT SULTENG249 Dilihat

WAKIL Ketua Harian PB Pertina Adam Simanjutak menghadiri Musyawarah Provinsi Luar Biasa Pengprov Pertina Sulteng di Aula KONI Sulteng, Selasa 29 Agustus 2023. Musprovlub ini digelar untuk memilih ketua umum melanjutkan Ketua Umum sebelumnya yang berhalangan tugas, masa bakti 2021-2025.

Hadir pada Musprovlub Wakil Ketua Umum Pengprov Pertina Sulteng Arif Lamakarate bersama pengurus, Ketua Harian KONI Sulteng Edison Ardiles AIFO serta Ketua Binpres KONI Sulteng Dr Humaedi AIFO.

Menurut Adam, fighting petinju Sulawesi meliki karakter tersendiri yang berbeda dengan daerah lain di Indonesia. Melalui Musprovlub ini, Adam berkeyakinan seorang figur yang dipilih sebagai Ketua Umum Pertina Sulteng nantinya bisa mengembalikan kejayaan petinju Sulawesi Tengah.

Berikut Petikan Wawancara Adam Simanjutak;

Wawancara Barnabas Loinang dengan Adam Simanjutak. Foto Kusno L Bunga/ Humas KONI Sulteng

Apa pesan yang dibawa dari Ketua Umum PB Pertina pada Musprovlub Pertina Sulteng ?

Pesan dari pak ketum sebaiknya memang harus ditunjuk nakhoda baru nakhoda baru itu harus dipilih melalui musyawarah luar biasa karena kepengurusan yang lama itu tidak aktif dan susah dihubungi.

Yang kedua, jelang Pra PON di Nusa Tenggara Timur pada 20 Oktober nanti harus bisa mengirim atlet, yang bisa mengirim atlet adalah ketua.

Kalau tidak ada ketua, bagaimana mengurus itu? Atlet meminta dana dari sini mencari dana itu sulit. Makanya agenda utamanya adalah memilih nakhoda baru ya ketua dan diharapkan ketua ini bisa memperbaiki kejayaan tinju di Sulawesi tengah.

 

Bagaimana tanggapan PB Pertina terkait prestasi petinju Sulteng?

Saya mendengar dari PPLP. Sulteng ini termasuk bagus sebenarnya pak dan berjalan baik tapi tidak tahu kenapa anak anak dari PLP itu tidak lanjut.

Ah itu nanti yang mau kita diskusikan dengan ketua baru. Nah, supaya ketua baru ini bisa memantau anak anak dari yang pelajar ini, PPLP ini supaya dia bisa sampai ke senior. Jangan terputus itu pembinaannya. Sayang sekali sudah dibiayai negara di sekolah itu tapi terputus itu.

Jadi sebenarnya prestasi ada dan mampu sebenarnya Pak.  Tinggal kita meningkatkan jumlah wasit hakim dan pelatih.

 

Tapi mengapa, prestasi nasional atlet tinju di Sulteng ini tidak terdengar lagi?

Ya itu karena kurangnya event yang diikuti. Sebenarnya kemampuan seluruh daerah itu hampir sama Pak.  Karakter orang Sulawesi sebenarnya lebih hebat dari orang dari daerah daerah lain. Sulawesi dan Ambon itu fightingnya hebat semangatnya tinggi. Tapi kalau enggak dibina juga enggak bisa pak harus kita ini mencari tokoh yang hebat.

Sebelumnya Pertina menggelar Pleno untuk pemilihan Plt Ketua, bagaimana tanggapan PB Pertina?

Dalam rapat pleno itu boleh mengusulkan calon ketua, tapi rapat pleno tidak bisa memilih hanya musyawarah yang bisa memilih dan memundurkan ketua. Di organisasi apapun seperti itu.

Jadi pada waktu itu hanya miss saja sedikit saja ah, tapi sebenarnya ketua yang diharapkan itu malah sangat bagus yang terpilih, luar biasa itu, tetapi prosedur aja belum dipenuhi ini. Hari ini lah dipenuhi. (*)

 

 

 

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *