Palu, sportz.id – Pekan Olahraga Kota Palu (PORKOT) VI 2025 untuk cabang olahraga (cabor) sepak takraw resmi dibuka di Lapangan Takraw Dispora Kota Palu, Rabu (3/9/2025). Kegiatan ini akan berlangsung hingga 7 September mendatang.
Mewakili Ketua Umum KONI Kota Palu, Akram dalam sambutannya mengatakan optimistis Kota Palu dapat meraih medali emas pada ajang Pekan Olahraga Provinsi (Porprov) 2026 di Morowali.
“Dengan persiapan yang matang, sepak takraw Palu punya peluang besar untuk membawa pulang emas di Porprov 2026. PORKOT ini menjadi ajang pemanasan sekaligus pemetaan potensi atlet,” ujarnya sekaligus membuka pertandingan sepak takraw.
Ketua Panitia Pelaksana, Fiki Pondag, melaporkan bahwa cabor takraw PORKOT tahun ini diikuti tujuh kecamatan, yakni Palu Utara, Palu Barat, Palu Timur, Palu Selatan, Tawaeli, Tatanga, dan Mantikulore.
“Nomor yang dipertandingkan adalah interregu. Setiap kecamatan menurunkan enam atlet terbaiknya, dan satu orang pelatih dan satu orang manajer,” jelas Fiki.
Sementara itu, Ketua Umum Persatuan Sepak Takraw Indonesia (PSTI) Kota Palu, Revi Arifin Pasau, menambahkan bahwa PORKOT adalah ajang kompetisi antar-kecamatan, dan menjadi bagian dari proses seleksi atlet menuju Porprov 2026.
“PORKOT ini sangat penting sebagai ajang seleksi. Dari sini kita bisa melihat atlet potensial yang akan diproyeksikan untuk memperkuat tim Kota Palu di Porprov Morowali,” kata Revi. (bar)
