Sampai saat ini, separoh cabang olahraga telah mengikuti Pra PON dan berhasil mengukir prestasi seperti voli indoor, gateball, atletik, tenis meja, petanque dan cabor lainnya. Bahkan cabor seperti bola voli berhasil sapu bersih memenangkan pertandingan Babak Kualifikasi PON atas semua tim se Sulawesi.
Begitupun gateball yang berhasil meraih 3 medali emas. Cabor karate telah berhasil meloloskan enam atletnya. Berdasarkan jumlah cabor yang lolos PON 2024, telah mlebihi jumlah atlet maupun cabor yang ikut pada PON sebelumnya, PON Papua.
Cudi meminta peluang medali ini dimanfaatkan sebaik-baiknya dalam mempersipakan Kontingen Sulteng menyambut PON 2024.
“Jadi saya harapkan Sulawesi Tengah menyiapkan diri betul betul menghadapi PON ini. Sekali lagi kepada kadis, jangan pikir apa, kasih masuk anggaran. Jangan dikira-kira cuma sekian, jangan. Mudah-mudahan harapan saya menjadi kenyataan, harapan kita semua,” ujar Cudi. (bar)
