Ifan Taufan: Jangan Ribut

KONI Sulteng Akan Dukung Ketua Terpilih Asal Sesuai dengan AD ART

SPORT SULTENG943 Dilihat

PALU — Ketua Harian Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI) Provinsi Sulawesi Tengah, Moh Ifan Taufan, mengingatkan seluruh pihak agar menjaga suasana kondusif dalam pelaksanaan Musyawarah Olahraga Kota (Musorkot) KONI Kota Palu.

Hal tersebut disampaikan Moh Ifan Taufan saat memberikan sambutan mewakili Ketua Umum KONI Sulteng, Muh Fathur Razaq, pada pembukaan Muskot KONI Kota Palu yang digelar di Hotel Aston Palu, Sabtu (20/12/2025).

“Jangan ada yang ribut. Arahan Ketua Umum jelas, fokuslah pada olahraga,” ujar Ifan Taufan di hadapan peserta Musorkot.

Peserta Musorkot KONI Kota Palu, Sabtu (20/12/2025).

Ia menekankan bahwa agenda Musorkot seharusnya menjadi momentum memperkuat pembinaan dan prestasi olahraga, terutama dalam menghadapi Pekan Olahraga Nasional (PON).

Opan juga mengingatkan agar, seluruh proses musyawarah harus berjalan sesuai Anggaran Dasar dan Anggaran Rumah Tangga (AD/ART) serta PO  yang berlaku.

“Yang penting semua sesuai AD/ART, sesuai dengan aturan,” ujarnya.

Ifan juga menegaskan bahwa KONI Provinsi Sulawesi Tengah akan bersikap netral dan siap mendukung siapa pun yang terpilih sebagai Ketua Umum KONI Kota Palu periode berikutnya.

“Kami di provinsi selalu mendukung, siapapun yang terpilih nanti,” tambahnya.

Musorkot KONI Kota Palu diikuti oleh 40 cabang olahraga (cabor) yang berada di bawah naungan KONI Palu.

Dalam agenda tersebut, Tim Penjaringan dan Penyaringan (TPP) Muskot KONI Kota Palu telah menetapkan dua calon Ketua Umum, yakni Reynold Kasrudin dan Wahyu Nugraha, untuk bersaing memperebutkan kursi pimpinan KONI Palu. (Bar)