Final dan Perebutan Tempat Ketiga
Labuan Beru akan menghadapi Darma Putra Tavanjuka di final yang dijadwalkan berlangsung di Stadion Gawalise Palu pada Minggu (24/11/2024). Sebelumnya, Darma Putra mengamankan tiket final setelah mengalahkan Bintang Timur Taipa dengan skor 2-1.
Pertemuan antara Labuan Beru dan Darma Putra diprediksi akan menjadi laga sengit, mengingat keduanya pernah bermain imbang di babak penyisihan Grup A.
Sementara itu, Persipal akan kembali bertemu Bintang Timur Taipa pada laga perebutan tempat ketiga di lapangan Beringin Nunu pada hari yang sama. (IKH)