Lolos ke Final, Watusampu Tantang Silae di Porseni Ulujadi

SEPAK BOLA386 Dilihat

Palu, sportz.id – Dari lanjutan Porseni Kecamatan Ulujadi Kota Palu, tim Sepak bola Kelurahan Watusampu U-35 berhasil lolos ke babak final setelah menaklukkan salah satu tim unggulan, Kecamatan Ulujadi.

Pada laga yang dimainkan di lapangan Vatu Penanda Kelurahan Silae, Rabu (30/8/2023) petang, Kelurahan Watusampu yang diarsiteki coach Nandez menang meyakinkan lewat dua gol yang disumbangkan Bambang dan Darwis.

Di babak final yang digelar Kamis (31/8/2023) petang ini,Kelurahan Watusampu akan menantang tim tuan rumah, Kelurahan Silae yang diperkuat beberapa pemain berpengalaman seperti antara lain Yayat Udin, Syafaat, dan Farid.

Usai laga, Coach nandez memuji hasil yang dicapai pasukannya yang mampu mengalahkan tim kecamatan yang diperkuat bebrapa pemain eks Persipal.

“Sebuah hasil yang baik untuk memulai lagi dari awal di babak final menghadapi tuan rumah. Soal hasil nanti, menang atau kalah bukan lagi jadi pilihan. Yang pasti kita menikmati pertandingan dan merasakan atmosfir kekeluargaan di Porseni ini sehingga harapan kita kekompakan dalam tim tetap terjaga sambil berharap lagi kita bisa juara,” ujar coach Nandez dalam rilis yang diterima redaksi. CLG

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *