Sementara untuk putra, Sulawesi Tengah harus berjuang melalui jalur play off akibat gagal merebut juara pada BK PON catur putra yang digelar di Palu pada November 2023. Sulawesi Tengah hanya mengirimkan satu atlet putra nomor tunggal yakni Master Nasional Zacky Dhiaulhaq.
Pada babak play off itu, pecatur putra Zacky kandas dan dipastikan Sulawesi Tengah tidak meloloskan nomor putra.
Muh Natsir mengucapkan terima kasih kepada Ketua umum KONI Sulteng serta Gubernur Sulteng atas dukungan moril serta anggaran kepada tim Pra PON Catur Sulteng. (bar)
