Pemda Morowali Siapkan Bonus Ratusan Juta di Popda 2025

Taekwondo Sumbang 3 Emas 1 Perunggu, 1 Emas 1 Perak Eksebisi

Popda/Popnas3726 Dilihat

Palu, sportz.id – Kontingen Kabupaten Morowali tampil menyala pada cabang olahraga taekwondo Popda Sulteng 2025.

‎Hingga hari kedua pertandingan, Morowali sudah mengoleksi 3 medali emas dan 1 perunggu, ditambah 1 emas dan 1 perak dari nomor eksebisi.

‎Kepala Bidang Olahraga Dispora Morowali, Haerudin Hasan SE, mengatakan komitmen pemerintah daerah dalam memberikan penghargaan terbaik kepada atlet berprestasi.

‎Pemda Morowali telah menyiapkan bonus lebih dari Rp200 juta khusus untuk peraih medali atlet maupun pelatih.

‎“Setiap emas mendapat Rp10 juta, perak Rp7,5 juta, dan perunggu Rp5 juta. Selain itu, atlet juga memperoleh uang saku Rp4 juta serta program training camp selama satu bulan penuh,” kata Haerudin di GBK Andi Raga Pettalolo, Kamis (28/8/2025)

‎Kontingen Morowali menurunkan kekuatan besar, yakni 32 atlet, 8 pelatih, dan 49 ofisial dengan total 89 orang.

‎Pada hari pertama, Zairullah Azhar menjadi juara pomsae putra, sementara di nomor freestyle eksebisi putri, Bilqis Nur Safia juga mempersembahkan emas untuk Morowali.

‎Hari kedua semakin gemilang, ketika Erlangga berhasil menaklukkan lawan-lawannya di kelas junior putra U-48 kg, dan Khumaedi merebut emas di kelas U-73 kg. Satu medali perunggu datang dari Febry di kelas 78 kg.

Taekwondo Morowali Popda 2025 Sulteng

‎Prestasi ini tidak lepas dari tangan dingin pelatih Sertu Ian Sucipto dari Kodim Morowali yang dipercaya menangani tim taekwondo.

‎“Morowali membuktikan diri mampu bersaing dengan kabupaten/kota lain di Sulteng. Bonus yang disiapkan adalah bentuk apresiasi sekaligus motivasi agar prestasi ini terus berlanjut hingga level nasional,” tambah Haerudin.

‎Popda masih berlangsung hingga hari ini mempertandingkan cabor taekwondo (putri), karate dan panahan. (bar)