Palu, sportZet – Pj Bupati Donggala Mohamad Rifani Pakamundi menyerahkan tambahan uang saku Rp 95 juta kepada atlet PON asal Donggala yang berlaga di PON XXI-2024 Aceh-Sumatera Utara.
Rifani mengatakan, pemberian uang saku tersebut sebagai bentuk perhatian dan dukungan Pemkab Donggala kepada atlet PON Sulteng asal Kabupaten Donggala.
“Semoga hal ini dapat memberikan semangat dan memotivasi untuk bisa meraih prestasi,” ujar Rifani, Rabu (12/9/2024).
Atlet Sulteng asal Donggala sebanyak 14 atlet, 2 pelatih, 2 mekanik dan 1 assisten pelatih. Masing-masing mendapatkan Rp5 juta.
Atlet Donggala tersebar di cabor paralayang, kick boxing, sepak bola, petanque, bola voli dan tenis meja.