Turnamen ini diproyeksikan akan melahirkan bibit-bibit atlet potensial yang nantinya bisa bersaing di tingkat nasional bahkan internasional. Selain itu, event ini juga mempererat silaturahmi antarperguruan dan pengurus karate se-Sulawesi Tengah.
Putaran final dan pengumuman juara umum akan digelar pada hari Minggu, 22 Juni, sebagai penutup dari rangkaian kejuaraan yang sarat prestasi ini. (bar)
