PALU – Dr H Anwar Hafid Resmi mendaftar calon ketua umum Asprov PSSI Sulteng diwakili oleh tim pemenangan M Ifan Taufan.
Ketua TPP Asprov PSSI Sulteng Jasran mengatakan, Anwar Hafid pendaftar pertama sejak dibuka pendaftaran dari 10 Desember.
“Ya beliau mendaftar pertama, ambil formulir diwakili timnya,” ujar Jasran.
Sementara itu Ifan Taufan, mengatakan mewakili Anwar Hafid, mengambil formulir pendaftaran dan siap maju pada Kongres Asprov PSSI Sulteng.
“Ya kami siap, Insya Allah seluruh persyaratan pencalonan dan dukungan sudah siap. Intinya kita siap,” kata Taufan yang akrab disapa Opan. (DIN)
