Atlet Voli Pantai Sulteng Genjot Latihan Hadapi Popnas 2025

PALU, sportz.id — Empat atlet voli pantai Sulawesi Tengah terus menggenjot latihan di GOR Siranindi Palu menjelang Pekan Olahraga Pelajar Nasional (Popnas) 2025 di Jakarta. Mereka berlatih di bawah arahan seniornya, Sandrina L. Kaliey untuk tim putri dan Abdul Muluk untuk tim putra.

Saat latihan Senin pagi (27/10/2025) juga didampingi Komandan Satgas Puslatda AKBP Ridwan.

Dua atlet putra yang memperkuat Sulteng adalah Hizkian Nuari dan Cristovorus Hadi, keduanya berasal dari Parigi Moutong. Sedangkan sektor putri diisi oleh Siti Nurul Fadillah Tumiran asal Tolitoli dan Miracle Putri Mandagi dari Luwuk.

Pelatih putri Sandrina Kaliey mengatakan, dengan waktu tersisa dua minggu menuju Popnas, fokus latihan diarahkan pada penguatan teknik dan strategi permainan, seperti pola bertahan, serangan, serta penempatan bola di area kosong.

“Waktu yang singkat ini harus dimanfaatkan sebaik mungkin. Fokus kami pada strategi agar kedua tim, putra dan putri, bisa tampil maksimal di Popnas nanti,” ujar Sandrina, yang juga mantan atlet voli pantai nasional era 1990-an.

Sandrina menambahkan, prestasi voli pantai Sulteng, khususnya sektor putri, pernah gemilang pada masanya hingga mampu menembus Pelatnas. Karena itu, Popnas 2025 menjadi momentum untuk mengembalikan kejayaan tersebut.

“Kalau tahun ini bisa tembus medali, itu artinya semangat voli pantai Sulteng bisa bersinar lagi. Dulu, atlet voli pantai putri kita langganan lolos PON,” tambahnya penuh harap. (bar)