Musprov FASI Sulteng 2025-2029, Selama Dua Dekade Aero Sport Semakin Berprestasi

SPORT SULTENG375 Dilihat

Palu, sport-Z – Federasi Aero Sport Indonesia (FASI) Sulawesi Tengah menggelar Musyawarah Provinsi (Musprov) di D’Kalora, Palu, Sabtu (17/5/2025).

Musprov bertujuan untuk memilih kembali Ketua umum periode 2025-2029. Selama lebih dari dua dekade, FASI termasuk cabang olahraga yang ideal dalam hal penataan organisasi dan pencapaian prestasi. Diisi oleh orang-orang yang kompeten, ahli, serta petarung yang militan. Berangkat dari bawah, terus melakukan pembinaan tiada henti dan penataan organisasi, menjadi contoh bagi semua cabor yang ada di Sulteng.

Musprov FASI Sulteng Masa Bakti 2025-2029 di D’Kalora Palu, Sabtu (17/5/2025).

Musprov dihadiri peserta delapan pengkot dan pengkab se Sulteng. Musprov yang keenam ini diwakilkan kepada Asgaf Umar SPd MPd selaku Ketua Komite Paralayang Indonesia Asgaf Umar mewakili Ketua Umum FASI Sulteng, Marsekal Pertama Hadi Suyono dan PB FASI.

Dalam sambutannya, Asgaf yang juga Sekretaris Umum FASI Sulteng mengatakan sesuai data PB PASI, Provinsi Sulteng merupakan provinsi pertama di Indonesia, yang diketahui dipimpin oleh Kisman Abdullah sebagai Ketua Umum FASI Sulteng pertama pada tahun 1999 ketua non militer karena ex ofisio Ketua Umum FASI provinsi yaitu Danlanud.

Asgaf mengatakan. FASI Sulteng mengikuti PON pertama tahun 2000 di Jawa Timur. Tahun 2004 ikut di Sumatera Selatan dan tahun 2008 menjadi tuan rumah cabang olahraga paralayang PON di Kalimantan Timur yang dilaksanakan di Sulteng.

Tahun 2012 tidak lolos PON, namun pada PON 2021 berhasil meraih medali perunggu. Pada PON 2024, FASI Sulteng meraih medali emas. Ini merupakan suatu kebanggaan bagi Sulawesi Tengah.

“Pada Porprov mendatang, cabang olahraga paralayang telah resmi dipertandingkan di Porprov 2026 di Morowali. Oleh karena itu, para pengurus diminta untuk bersiap,” ujar Asgaf.

Ketua Harian FASI Sulteng, Edison Ardiles, yang juga Ketua Harian Sulteng, mengatakan bahwa Kisman Abdullah saat itu menjabat sebagai Wakil Gubernur. FASI dibentuk pada 1999 sebagai persiapan pra-PON.

Edison, yang juga merupakan pakar sejarah olahraga Sulteng, menyebutkan bahwa Asgaf Umar dkk adalah sosok yang berperan dalam perkembangan aerosport, khususnya paralayang, di Sulteng.