Poso, sportz.id — Open tournament taekwondo bupati Poso cup series IV dilaksanakan pada tanggal 30 – 31 mei 2025 di gedung Mozza Poso city mall dengan jumlah peserta sebanyak 411 atlit dari 19 club/dojang Pengkab/pengkot TI SE sulteng
Kegiatan di buka oleh kaban Kesbangpol kab Poso yang juga Plt Kadispora Poso markarma lasimpala mewakili bupati Poso pada tanggal 29 mei 2025 dan ditutup pada tanggal 31 mei 2025 oleh wakil bupati Poso Suharto Kandar.
Pembukaan kegiatan berlangsung pada 29 Mei 2025 dan secara resmi dibuka oleh Kepala Badan Kesbangpol Kabupaten Poso yang juga menjabat sebagai Plt. Kadispora Poso, Markarma Lasimpala, mewakili Bupati Poso Dr. Verna Inkiriwang. Sementara itu, kegiatan ini ditutup oleh Wakil Bupati Poso, Suharto Kandar, pada 31 Mei 2025.
Ketua Pengkab TI Poso, Abdi Tunggal Sabuka, mengungkapkan apresiasinya kepada semua pihak yang telah mendukung terselenggaranya turnamen ini. “Terima kasih kepada Bupati Poso Dr. Verna Inkiriwang dan Ketua Umum Pengprov TI Sulteng Brigjen TNI Dody Triwinarto, S.I.P., M.Han., atas dukungannya sehingga Bupati Poso Cup Series IV dapat terlaksana dengan sukses.
“InsyaAllah, series V akan digelar tahun depan,” ujarnya.
Ia juga menyebutkan bahwa kejuaraan ini telah resmi masuk dalam kalender tahunan Pengprov TI Sulteng.
Dalam turnamen ini, LBJ Korem 132/Tadulako berhasil keluar sebagai Juara Umum I di kelas prestasi. Juara Umum II diraih oleh Rajawali Taekwondo Club, dan Juara Umum III oleh Phoenix Taekwondo Kota Palu.
Sementara itu, di kelas Festival, Bravo Taekwondo Club tampil sebagai Juara Umum I, diikuti oleh Wahda Taekwondo Club sebagai Juara Umum II dan MRTC Donggala sebagai Juara Umum III. (bar)
Open Tournament Taekwondo Bupati Poso Cup Series IV-2025
KELAS PRESTASI
1. LBJ KOREM 132 TADULAKO (Juara Umum I)
* Emas : 16
* Perak : 5
* Perunggu : 8
2. RAJAWALI TAEKWONDO CLUB (Juara Umum II)
* Emas : 10
* Perak :
* Perunggu :
3. PHEONIX TAEKWONDO KOTA PALU (Juara Umum III)
* Emas : 5
* Perak :
* Perunggu :
KELAS FESTIVAL
1. BRAVO TC (Juara Umum I)
* Emas : 18
* Perak :
* Perunggu :
2. WAHDA TAEKWONDO CLUB (Juara Umum II)
* Emas : 15
* Perak :
* Perunggu :
3. MRTC DONGGALA (Juara Umum III)
* Emas : 14
* Perak :
* Perunggu :
