Anak Muda Sulteng Bangun Akademi Sepak Bola Internasional, Fais Fakhri Hadirkan BLLES Academy

Fais Fakhri Gaet Pelatih Brasil

SPORT SULTENG2635 Dilihat

PALU, sportz.id – Komitmen generasi muda Sulawesi Tengah dalam membangun daerah kini semakin terasa, tak hanya di sektor ekonomi, tetapi juga olahraga.

Salah satunya ditunjukkan oleh Muhammad Fakhri Fadlurrahman yang saat ini menjabat sebagai Ketua BPD HIPMI Sulawesi Tengah.

Anak muda yang akrab disapa Fais ini, tengah mengembangkan sekolah sepak bola bertaraf internasional bernama BLLES Academy.

Fais bukan sosok asing di dunia kepemudaan dan kewirausahaan. Ia merupakan putra dari politisi senior nasional asal Sulawesi Tengah, Ahmad Ali.

Dengan dukungan pengalaman keluarga dan semangat wirausaha, Fais menghadirkan konsep pendidikan sepak bola yang tak hanya fokus pada prestasi lapangan, tetapi juga pembentukan karakter generasi muda.

Didirikan pada tahun 2023, BLLES Academy langsung mencuri perhatian, karena menggandeng pelatih legendaris asal Brasil, Coach Luciano Leandro.

Luciano merupakan mantan pemain Persija Jakarta dan PSM Makassar, serta pernah membela sejumlah klub di Brasil.

Luciano memegang lisensi kepelatihan resmi dan kini menjadi Head Coach BLLES Academy.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *