Kota Palu All Out Kudeta Donggala di Final GSI 2025

SPORT SULTENG2705 Dilihat

Palu, sportz.id– Kota Palu bertekad merebut kembali mahkota juara Gala Siswa Indonesia (GSI) tingkat Provinsi Sulawesi Tengah 2025 dari tangan Kabupaten Donggala. Laga final yang akan digelar Jumat sore (8/8/2025) di Lapangan Faqih Rasyid, Palu, diprediksi berlangsung ketat dan sarat gengsi.

Pertemuan ini menjadi ajang revans bagi Donggala, setelah di penyisihan grup Kota Palu menundukkan Donggala dengan skor tipis 1-0,.

Bagi Kota Palu, kemenangan di final akan menjadi pembuktian sekaligus mengembalikan kejayaan yang pernah diraih.

Kepala Dinas Pendidikan Kota Palu, Hardi SPd MPd, memberikan dukungan penuh kepada skuad GSI Kota Palu. Ia menegaskan bahwa seluruh pemain harus memanfaatkan momentum ini untuk mengulang sejarah manis.

“Anak-anak harus bermain penuh semangat, fokus, dan disiplin. Kita pernah menjadi kampiun, dan ini saatnya kita merebut kembali gelar itu,” tegas Hardi.

Selain memberikan motivasi, Hardi juga memastikan dukungan logistik dan moral bagi seluruh tim, mulai dari official hingga pemain. Kehadiran Kadis di saat pertandingan menjadi pemacu semangat bagi para pemain yang sudah berjuang sejak babak penyisihan. (bar)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *