Palu, sportZet – Agus Damalante resmi terpilih sebagai Ketua Persatuan Bola Voli Seluruh Indonesia (PBVSI) Kabupaten Banggai periode 2025-2029 dalam Musyawarah Kabupaten (Muskab) yang digelar di Luwuk, Jumat (24/1/2025).
Setelah sebelumnya menjabat sebagai Ketua Harian induk olahraga bola voli ini, Agus kini dipercaya untuk memimpin organisasi tersebut dan bertekad membawa PBVSI Banggai lebih maju dan berjaya.
“Insya Allah, saya siap mengawal PBVSI Banggai menghadapi tantangan ke depan, termasuk PON Pantai,” ujar Agus saat diwawancara di Palu, Sabtu (25/1/20250.
Ia menargetkan cabang voli pasir dapat meraih medali emas di ajang PON Pantai yang rencananya digelar di Luwuk dan Touna. Kabaupaten Banggai bakal dipilih venue cabang olahraga voli pasir.
Dalam persiapannya, Agus menyebutkan bahwa sarana dan prasarana untuk voli pasir sudah mulai dipersiapkan sejak beberapa waktu lalu melalui saat kunjungan bersama KONI Banggai ke sejumlah lokasi.
“Insya Allah, semua bisa terealisasi dengan baik,” tambahnya.