Sebagai langkah strategis, Pertina Sulteng menargetkan untuk mengukir sejarah di ajang Pekan Olahraga Nasional (PON) 2028.
Salah satu langkah besar yang direncanakan adalah menjadi tuan rumah babak kualifikasi PON untuk wilayah Indonesia Timur pada tahun 2027.

“Niat baik dari Ketua Pertina Sulteng ini tentu disambut positif oleh kami selaku pengurus,” ujar Humaedi yang juga menjabat sebagai Wakil Dekan FKIP Universitas Tadulako Palu. (bar)

