ESI Sulteng Undang Tim Esport Seleksi Pra PON

Pra PON atau Babak Kualifikasi PON cabor esport akan dilaksanakan 11 September 2023. Pertandingan akan dilaksanakan secara online. Sulteng nantinya bertemu dengan peserta se zona Sulawesi.

Ketua Bidang Atlet dan Prestasi ESI Sulteng Frangky Piyong menambahkan, seleksi dilaksanakan terbatas secara online. Divisi yang dipertandingkan yaitu Free Fire, PUBG, Mobile Legend, PES dan Lokapala.

Pesertanya berasal dari tim dari perwakilan kabupaten setiap divisi. “Tim yang diundang sudah ada berdasarkan database yang kita miliki. Tim akan bertanding secara onlne. Yang juara akan mewakili Sulteng dan membawa nama Sulteng tim Pra PON Sulteng,” ujar Frangky

Adapun tim setiap divisi bisa dilihat secara lengkap pada instagram ESI Sulteng https://www.instagram.com/esi_sulteng/ (bar)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *