Kejurda Atletik Pelajar Sulteng Digelar Agustus di Palu

Ajang Penjaringan Bibit Atlet Muda dari SD hingga SMA

SPORT SULTENG1166 Dilihat

Palu, sportz.id – Pengurus Provinsi Persatuan Atletik Seluruh Indonesia (Pengprov PASI) Sulawesi Tengah akan menggelar Kejuaraan Daerah (Kejurda) Atletik Pelajar pada bulan Agustus 2025 di Kota Palu. Kegiatan ini akan diikuti oleh pelajar dari jenjang SD, SMP, hingga SMA/sederajat se-Sulawesi Tengah.

Ketua PASI Sulteng, Dr. Faidul Keteng, ST, MT melalui Ketua Harian M. Warsita, SPd, MM menjelaskan bahwa Kejurda ini merupakan bagian dari program pembinaan dan pengembangan atlet usia dini dan pelajar.

“Selain untuk mengasah kemampuan, ajang ini juga menjadi media pengenalan nomor-nomor atletik dasar khususnya Kids Atletik, serta seleksi awal untuk menjaring bibit atlet berbakat menuju event-event tingkat provinsi maupun nasional,” ujarnya.

Untuk tingkat Sekolah Dasar (SD), peserta akan mengikuti lomba Kids Atletik serta lari jarak pendek 50 meter, baik untuk putra maupun putri. Di jenjang Sekolah Menengah Pertama (SMP), nomor-nomor yang akan dipertandingkan meliputi lari 60 meter, lari 100 meter, lompat jauh, dan tolak peluru.

Sementara itu, pelajar tingkat Sekolah Menengah Atas (SMA) dan sederajat akan berlaga di nomor lari 100 meter, 200 meter, 1.500 meter, 3.000 meter, dan 5.000 meter. Selain itu, akan dipertandingkan pula nomor lapangan seperti lompat jauh, tolak peluru, dan lempar lembing.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *