Lama Absen, Voli Pantai Sulteng Kembali Tampil di Kejurnas Junior

SPORT SULTENG3720 Dilihat

Sidoarjo, sportz.id – Tim voli pantai junior Sulawesi Tengah menunjukkan progres positif dalam upaya membangun kembali tradisi prestasi di kancah nasional.

Tampil di Kejuaraan Nasional (Kejurnas) Voli Pantai Antar Club U-17 yang digelar di Sidoarjo, Jawa Timur, 23–27 Juli 2025, Sulteng sampai di babak 16 besar dari 24 klub yang berlaga.

Dari total enam klub yang dikirim, tiga tim—terdiri dari dua tim putra dan satu tim putri—sukses melaju hingga babak 16 besar. Ketiganya merupakan atlet binaan dari SMA Parigi Moutong dan SMANOR Tadulako Palu.

“Tiga klub yang lolos terdiri dari dua tim putra dan satu tim putri,” ujar pelatih , Sandrina Like Kaliey atlet voli pantai Sulteng, Jumat (25/7/2025).

Sandrina yang punya jam terbang sampai sebagai atlet voli pantai sampai ke internasional ini melaporkan, Regu putra diisi pasangan Farqan Aditya–Hikian Nuari Sara serta Ketut Angga Nuari–Gede Eki Anggara.

Sementara dari sektor putri, pasangan Ni Made Kasih Sari dan Ni Luh Pita Triastuti juga ikut mencatatkan kemajuan dengan mencapai 16 besar.

Langkah tim putri harus terhenti setelah kalah tipis dalam laga ketat melawan tim kuat DKI Jakarta. Meski demikian, Sandrina menegaskan bahwa hasil ini bukan semata-mata soal posisi di klasemen, tetapi tentang proses pembinaan menuju target jangka panjang.

“Ini bukan akhir, justru menjadi awal penting. Sulteng sudah lama absen dari pentas besar seperti PON. Lewat Kejurnas ini, kami ingin menyiapkan pondasi sejak dini, memperbanyak jam tanding, dan membentuk mental juara,” tegas Sandrina.

Ia mengingatkan bahwa Sulawesi Tengah dulunya langganan lolos ke PON, namun tiga edisi terakhir selalu absen. Kini, kebangkitan kembali coba dibangun secara bertahap dengan melibatkan atlet-atlet usia muda.

Sandrina Kaliey (tengah) bersama dua alet andalannya

Pada Kejurnas kali ini, PBVSI Sulteng mengirimkan total 12 atlet, terdiri dari lima dari Parigi Moutong dan tujuh dari SMANOR Tadulako Palu.

Setelah menyelesaikan laga di nomor 2×2, tim voli pantai Sulteng kini melanjutkan perjuangan di kategori 4×4 voli pantai. Masing-masing tim putra putri sementara bertanding di nomor 4×4. Nomor ini menjadi ajang uji coba formasi dan strategi permainan tim jelang pembinaan jangka panjang.

“Nomor 4×4 ini kami manfaatkan untuk eksplorasi taktik dan memperluas pengalaman tanding. Semua ini bagian dari proses menuju 2028,” tutup Sandrina. (bar)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *