M Ifan Taufan Ambil Formulir, Dua Figur Bersaing Rebut Ketum POBSI Sulteng

SPORT SULTENG502 Dilihat

PALU – Pemilihan Ketua Umum Persatuan Olahraga Biliar Seluruh Indonesia (Pobsi) Sulawesi Tengah kian menghangat seiring bertambahnya figur yang masuk dalam bursa calon.

Setelah Andi Limbunan lebih dahulu mengambil formulir sekaligus mendaftar, kini giliran M Ifan Taufan atau yang akrab disapa Opan, resmi mengambil formulir pendaftaran, Rabu siang (10/12).

Opan diterima langsung oleh Ketua Tim Penjaringan dan Penyaringan (TPP) Pobsi Sulteng, Hendi Maratua Sagala.

Masuknya Taufan menandai makin kompetitif  menuju Musprov Pobsi Sulteng yang dijadwalkan berlangsung pada 18 Desember.

“Saya siap maju dan siap memimpin Pobsi Sulteng. InsyaAllah dengan kerja sama semua pihak, kita bisa memajukan olahraga biliar demi terwujudnya Sulteng Nambaso,” tegas Opan usai mengambil formulir.

Sebelumnya, TPP Pobsi Sulteng telah membuka pendaftaran calon ketua umum sejak 5 Desember dan akan ditutup pada 11 Desember.

Jelang berakhirnya pendaftaran calon ketua umum, telah dua figur mendaftar.

Ketua TPP Hendi Maratua Sagala memastikan seluruh proses penjaringan berjalan terbuka dan transparan. Ia juga menyambut baik bertambahnya kandidat, karena menunjukkan tingginya minat untuk memajukan olahraga biliar di Sulawesi Tengah.

Dengan masuknya dua nama sekaligus—Andi Limbunan dan M Ifan Taufan—bursa Caketum Pobsi Sulteng dipastikan semakin menarik menjelang Musprov yang bakal menentukan pemimpin baru induk olahraga biliar. (Bar)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *