Menanggapi pemilihan suara ulang kabupaten Parigi Moutong yang berkaitan dengan pencalonan Nizar sebagai Bupati Parigi Moutong, Hendi menegaskan bahwa pengambilan formulir ini menjadi bukti kesiapan Nizar untuk maju sebagai calon Ketua Umum KONI Sulteng.
“Kehadiran kami hari ini sudah menjawab pertanyaan itu. Dengan pengambilan formulir ini, kami menunjukkan kesiapan penuh,” tambahnya.
Sementara itu, Ketua TPP Helmy Umar mengonfirmasi bahwa hingga saat ini sudah ada dua bakal calon yang mengambil formulir pendaftaran, yaitu Arnila dan Nizar Rahmatu.
“Proses pendaftaran calon Ketua Umum KONI Sulteng masih berlangsung, dan para kandidat diharapkan segera melengkapi persyaratan yang telah ditentukan sebelum memasuki tahap verifikasi,” ujar Helmy. (bar)

