Palu, sportZet – Perenang Cakra Swimming Club Cantika Putri Safana masih tidak tersaingi di Sulteng.
Pelajar yang baru masuk SMAN 1 Palu ini menyapu bersih semua nomor lomba yang diikutinya pada kejuaraan renang antar pelajar mahasiswa umum atau Krapelmaru 2024, yang berakhir Munggu (10/11/2024) di Paluabara Palu.
Atlet yang baru pulang dari PON XXI-2024 Aceh-Sumut ini menyapu bersih medali emas semua nomor yang diikutinya yakni gaya bebas meter dan 100 meter, 50 meter gaya kupu-kupu dan 200 meter gaya ganti KU1 putri.
Nomor-nomor itu termasuk spesialis Cantika yang diikutinya pada PON 2024 terkecuali gaya ganti.
Pelatih Cantika Arief Aditya mengatakan usai PON, Cantika fokus persiapan Festival Aquatik Indonesia (FAI) 2025 dan Popnas 2025.