Ishak Basir : Tim PUBG Sulteng Lolos PON 2024

“Sulteng berhasil masuk dalam bagian sejarah ESI pertama kali dipertandingkan di PON. Ini baru awal  perjuangan untuk bisa bersama-sama berjuang meraih medali PON 2024,” kata Ishak Basir yang juga Ketua Pokja Sulteng Emas.

Ketua Bidang Atlet dan Prestasi ESI Sulteng Frangky Piyong mengatakan Babak Kualifikasi PON dipertandingkan secara online mulai 12 – 19 September 2023.

ESI Sulteng melakukan seleksi dalam menentukan tim yang mewakili Sulteng pada Babak Kualifikasi PON 2024.  Adapun hasilnya, Sulteng mengikuti empat divisi game yaitu Mobile Legend yang diwakili Tim Pride Sulteng, PUBG diwakili Gooners Palu, Free Fire diwakili Central Legend Palu dan efootbal PES diwakili Harry Akbar dan Mahful.

“Kita berterima kasih atas dukungan semua pihak serta doa dari masyarakat Sulteng, tim divisi PUBG berhasil meraih tiket PON. sementara tiga divisi game kita belum beruntung,” ujar Frangky. (bar)

 

 

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *