Palu, sportz.id – Turnamen Tenis Terbuka se-Sulawesi bertajuk Dandim 1306 Kota Palu Cup I 2025 resmi bergulir di Lapangan Tenis Taman GOR Palu, Kamis (25/9). Ajang ini akan berlangsung hingga Minggu (28/9) dengan diikuti 13 tim dari berbagai daerah dan instansi.
Ketua Panitia Kapten Arh. Hesky Almas, S.IP, mengatakan turnamen perdana ini disambut antusias. “Tidak hanya tim dari Kota Palu, peserta juga datang dari Majene dan Tolitoli. Ini jadi bukti tenis masih punya tempat istimewa di hati masyarakat,” ujarnya.
Peserta antara lain dari klub tenis Kodim 1306 Kota Palu, Universitas Tadulako, PTWP PT Palu, Forever, Endis Club, Polda Sulteng, Bank Sulteng, Siranindi, Tadulako 132, MTC Majene, Baruga Kota Palu, Tolitoli, dan PTWP PTA.
Dandim 1306 Kota Palu, Letkol Inf. Yudhi Hendro Prabowo, dalam sambutannya menekankan pentingnya sportivitas. “Turnamen ini bukan sekadar adu skill, tapi juga ruang silaturahmi. Kami ingin olahraga tenis bisa semakin populer sekaligus melahirkan atlet potensial dari Sulawesi Tengah,” katanya.
Sejak pertandingan hari pertama, sejumlah laga sudah berjalan sengit. Tim-tim kuat saling unjuk permainan terbaik, disaksikan penonton yang memadati area GOR.
Selain hadiah uang pembinaan, panitia juga menyiapkan piala tetap, medali, serta Piala Bergilir Dandim 1306 Kota Palu bagi juara umum. Final dijadwalkan digelar Minggu (28/9).
Turnamen ini diharapkan bisa menjadi agenda tahunan dan bagian dari kalender olahraga Sulawesi Tengah, sekaligus mendorong geliat sport tourism di Kota Palu. (bar)

