BPJN Sulteng Dukung Pengembangan Olahraga Gateball

SPORT SULTENG186 Dilihat

Palu, sportZet – Kepala Balai Pelaksanaan Jalan Nasional (BPJN) Wilayah Sulawesi Tengah, Dadi Muradi, menegaskan bahwa seluruh balai Kementerian Pekerjaan Umum (PU) di berbagai provinsi mendukung penuh pengembangan olahraga gateball.

Hal ini sejalan dengan kepemimpinan Ketua Pengurus Pusat Pergatsi yang juga merupakan Wakil Menteri PU Diana Kusumastuti.

“Kami di seluruh balai mendukung dan mensuport seluruh kegiatan olahraga gateball di provinsi,” ujar Dadi Muradi usai pembukaan turnamen gateball yang diadakan Pergatsi Sulteng dalam rangka Hari Bakti PU ke-79 di lapangan Pergatsi Dinas PU Bina Marga Sulteng, Jumat (24/1/2025).

Di Sulawesi Tengah, BPJN Sulteng bersama Pengurus Provinsi Pergatsi mengadakan pertandingan gateball dalam rangka memperingati Hari Bakti PU ke-79. Awalnya, kegiatan ini direncanakan pada bulan Desember, namun karena padatnya agenda olahraga pada bulan tersebut, akhirnya dipindahkan ke Januari.

Dadi Muradi ST MT, Kepala BPJN Sulawesi Tengah

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *