PALU, sportz.id – Turnamen sepak bola old star Demokrat Cup pertama tahun 2023 sukses digelar di lapangan sepak bola Vatu Penanda Silae, Sabtu (7/10/2023) malam. Acara penutupan berlangsung meriah dengan menghadirkan bitang tamu Vicky Salamor.
Ribuan manusia tumpah ruah di lapangan menonton artis dengan lagu hit-hit ketimurannya ini. Vicky Salamor pun mengatakan, hadirnya pelantun tembang Beta Mau Dia, berkat Anwar Hafid yang menutup turnamen sepak bola Demokrat Cup dengan konser musik berkelas.
Ketua Partai Demokrat Sulteng Anwar Hafid mengatakan akan terus memajukan sepak bola di Sulteng. turnamen sepak bola Demokrat yang baru saja selesai ini akan digelar terus tiap tahun. Bahkan usai turnamen old star U 37 ke atas, Anwar Hafid akan menginisiasi gelaran turnamen sepak bola khusus U-12 tahun di Sulteng.
“Insya Allah dalam waktu dekat akan kami gelar lagi Usia 12 tahun. Mudah mudahan upaya bagi kami untuk membina atlet-atlet sepak bola ini bisa mendatangkan pahala dan prestasi bagi Sulteng di kemudian hari,” kata AH yang juga Anggota DPR RI Komisi V.
Dalam turnamen Demokrat Cup 1 keluar sebagai juara 1 yaitu MJA , juara 2 Harimau FC dan juara 3 bersama Silae FC dan Aldiaz 79 FC. Pemain Aldiaz FC Tondra mendapat penghargaan top skor.
Malam penutupan dihadiri Ketua Umum KONI Sulteng M Nizar Rahmatu SSos AIFO. Pionir olahraga dari Timur Indonesia ini mengapresiasi AH yang konsisten menggelar turnamen sepak bola. “Beliau telah melaksanakan Inpres sepak bola mulai dari desa-desa, dari kampung ke kampung, dan Insya Allah sepak bola Sulteng akan maju tentu berkat turnamen sepak bola,” kata Nizar Rahmatu.
Ketua Panitia M Taufan yang dikenal Opan Slaber menuturkan, Demokrat Cup 1 sukses terlaksana berkat dukungan semua pihak, dari KONI Provinsi, Aspprov PSSI, Askot PSSI, pemerintah dari Lurah hingga Camat dan Wali kota serta Anwar Hafid atas kepercayaan dan dukungan hingga berlangsung sukses. (bar)